Brebes .Studi tiru merupakan kegiatan belajar pada suatu lembaga yang dianggap lebih kompeten, dengan tujuan peningkatan mutu, perbaikan sistem, dan penentuan kebijakan baru oleh instansi/lembaga
Pada Sabtu,(10/06/2023). MTs N 3 Brebes melaksanakan Studi Tiru ke MTs N 1 Kebumen, mengingat MTsN 1 Kebumen salah satu madrasah tsanawiyah terbaik di Indonesia. hal ini dilaksankaan dalam rangka Implementasi Kurikulum Merdeka pada Tahun Pelajaran 2023/2024 dan perbaikan mutu yang diikuti oleh 53 peserta terdiri dari guru,karyawan,dan beberapa pengurus komite.
Kunjungan dipimpin Fifi Maria Ulfah selaku Plt. Kepala MTsN 3 Brebes. Rombongan disambut dengan ramah dan hangat oleh tuan rumah, diawali pembukaan berupa tampilan kepiawaian siswa dalam bermain biola yang dipadukan dengan seni tarik suara, dilanjutkan sambutan selamat datang dari Kepala MTsN 1 Kebumen Fitriana Aenun dan pemberian motivasi oleh Ibnu Asaduddin.
Pemaparan materi disampaikan oleh nara sumber Suyitman selaku Wakabid Kurikulum MTs N 1 Kebumen sekaligus sebagai tim Pengembang Kurikulum Direktorat KSKK Dirjen Pendis Kemenag RI tentang implentasi kurikulum merdeka belajar dan pemaparan kelas Program Kelas khusus yang ada di MTs Negeri 1 Kebumen.
Beberapa tanggapan berupa pertanyaan yang diajukan, sebagai bukti betapa antusiasnya guru-guru untuk lebih tahu secara detail bagaimana pelaksanaan Kurikulum merdeka (kurmer) dalam pembelajaran termasuk pelaksanaan Program Kelas Khusus yang diselenggarakan oleh MTs N 1 Kebumen .Tepat pukul 12.00 acara diakhiri dengan doa, pemberian kenang-kenangan, dan foto bersama. (AP editor : hid)