Brebes (Humas), Tahun ini ada, yang berbeda di MAN 1 Brebes. Senin(25/09/2023) adalah puncak kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil ‘alamin (P2RA) yang perdana dengan tema suara demokrasi dengan topik Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS (PILKETOS)
Pilketos merupakan ajang Pembelajaran Demokrasi di madrasah periode 2023/2024. Jadwal kegiatan proyek ini dilaksanakan sepekan sejak (19-25/09/2023). Kegiatan dibuka oleh Kepala MAN 1 Brebes Hj. Nurhayati.
Hj. Nurhayati dalam sambutan sekaligus membuka acara, menyampaikan dengan kegiatan P5-P2RA dengan tema: “Suara Demokrasi” dalam PILKETOS ini, siswa dapat melaksanakan pembelajaran berdemokrasi sebagai bekal hidup ditengah masyarakat.
“Melalui pendidikan demokrasi diharapkan siswa mampu belajar menghargai dan menghormati perbedaan pendapat, mendorong peserta didik menjadi pelajar yang baik, kreatif, jujur, dan berprilaku sesuai nilai-nilai Pancasila,” harpanya
Amaludin selaku wakil kepala bidang akademik menyampaikan kegiatan ini wajib diikuti seluruh kelas 10. Dimana setiap kelas membentuk 4 kelompok kecil yang bertugas pembuatan pidato kampanye, video kampanye, dan poster. Pembuatan kotak suara dan bilik suara dikerjakan tiap kelas hingga pelaksanaan pemilihan suara. Tiap kelas menjadi Tempat Pemungutan Suara (TPS) misalnya kelas X.1 menjadi TPS. 1 dan ada kepanitiaan KPPS sampai TPS 12.
Keseruan kegiatan ini sangat nyata, dengan indikasi adanya antusiasme para siswa untuk mendaftarkan diri menjadi kandidat pasangan calon (Paslon) ketua OSIS MAN 1 Brebes.
Untuk menjadi Paslon, para kandidat harus memenuhi beberapa persyaratan yang tidak mudah, diantaranya mempunyai kecakapan dan jiwa kepemimpinan, memiliki visi dan misi yang dapat mempengaruhi para siswa untuk memilihnya.
Para kandidat juga diberikan kesempatan berkampanye guna mengumpulkan suara pemilih dari para siswa maupun bapak/ibu guru baik secara langsung maupun melalui media sosial seperti channel Youtube dan Instagram.
Rangkaian kegiatan terselenggara dengan sukses, karena kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas dari bapak/ibu wali kelas, bapak/ibu guru mata pelajaran, panitia kegiatan P5RA dan Pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) periode 2022/2023 yang akan segera mengakhiri masa baktinya begitu pengurus OSIM baru terpilih dan terbentuk melalui Pemilu OSIM. (dna, ed: hid)