Brebes – Sebanyak enam orang jamaah haji asal Kabupaten Brebes yang tergabung dalam Kloter 94 Embarkasi Solo (SOC) telah tiba kembali di tanah air dan disambut hangat oleh jajaran Kementerian Agama Kab. Brebes dan pemerintah daerah Brebes, Jumat (11/7/2025).
Penyambutan dilakukan di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes oleh Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU) Kemenag Brebes, Misbachudin, yang hadir mewakili Kepala Kemenag Brebes. Turut mendampingi dalam penyambutan tersebut, Nasikhi yang mewakili Kabbag Kesra Setda Brebes.
Dalam sambutannya, Misbachudin menyampaikan rasa syukur atas kepulangan jamaah haji dengan selamat dan berharap para jamaah dapat menjadi teladan di tengah masyarakat. “Kami bersyukur enam jamaah haji asal Brebes dari Kloter 94 telah kembali dengan sehat dan selamat. Semoga ibadah haji yang telah dilaksanakan menjadi haji yang mabrur dan membawa keberkahan bagi lingkungan sekitar,” ujarnya.
Senada dengan itu, Nasikhi menyampaikan harapan agar para jamaah haji dapat menjaga semangat ibadah dan menjadi inspirasi bagi masyarakat Brebes. “Kami berharap para jamaah haji yang telah kembali dapat terus menjaga nilai-nilai spiritual yang diperoleh selama di tanah suci dan menjadi contoh dalam kehidupan sosial keagamaan di Brebes,” tuturnya. Kepulangan jamaah haji ini menandai dimulainya gelombang kepulangan jamaah asal Brebes dari Tanah Suci. Pemerintah daerah dan Kemenag Brebes terus berkoordinasi untuk memastikan proses pemulangan berjalan lancar dan aman.(hid)