Menjelang Seleksi Tilawtil Qur’an Tahun 2016 Tingkat Provinsi Jawa Tengah yang akan diselenggarakan di Asarama Haji Donohudan Boyolali pada Senin s/d Kamis tanggal 21- 24 Nopember 2016, Plt Bupati Brebes yang diwakili oleh Asisiten III bidang Kesra H. M Iqbal SH melepas Kafilah STQ Kabupaten Brebes
Pelepasan kafilah ini dilakukan sesaat setelah kafilah STQKabupaten Brebes yang dipimpin oleh Drs H Imam Gozali, M.Pd I ( Kasi Bimas Islam ) Kan Kemenag Kab Brebes melakukan pamitan kepada Plt Bupati Brebes, bertempat di Pendopo Kabupaten Brebes , pada hari Senin (21/11/2016 ).
Adapun peserta yang mengikuti sebanyak 16 peserta, ditambah pelatih dan pendamping. Disamping melepas keberangkatan, M.Iqbal (Ass III) juga menyerahkan uang tali asih kepada para peserta yang yang menjadi duta Kabupaten Brebes.Didampingi Kasubag Agama bidang Kesra H Harun S.Ag
Dalam pelepasan ini, Plt Bupati Brebesyang disampaikan oleh M Iqbal menyampaikan terimakasih kepada pendamping dan pelatih, karena atas dukungan dan dorongannya dapat mempersiapkan lomba meski dalam waktu singkat.
Keberhasilan kita dalam ajang STQtahun 2014 yang lalu sebagai juara umum Provinsi Jawa Tengah , hendaknya dapat dijadikan motivasi dan semangat dalam meraih kejuaraan tahun ini,” tegas Iqbal
Untuk itu ia berharap kepada kafilah agar terus menerus meningkatkan kemampuan yang dimiliki dan mempersiapkan diri dalam menghadapi STQTingkat Provinsi Jateng yang akan dijalani demi mengharumkan nama Kabupaten Brebes di ajang lebih tinggi .
“STQ merupakan sebuah kesempatan bagi kafilah untuk mensyiarkan Al Qur’an dan meraih kebahagiaan dunia dan akhirat “ tegasnya
Ia berharap, kafilah STQBrebes ini dapat menumbuhkan semangat juang menjadi juara dan dapat mengukir dan meraih prestasi terbaik. ( oim )