Surabaya (Humas) – Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas) Kemenag Kab. Brebes menghadiri acara Silaturrahmi Nasional (Silatnas) II dan Simposium Internasional yang diselenggarakan di Surabaya. Tema acara, “Meneguhkan Komitmen, Membangun Peradaban, dan Merajut Persatuan di Tengah Arus Transformasi Digital.”
Kegiatan dibuka oleh Wakil Menag, Saiful Rahmat Dasuki, di Asrama Haji Sukolilo, Surabaya, Jawa Timur, (20-22/09/ 2023).
Ketua Pokjawas Madrasah Nasional, Zurni, melaporkan kegiatan Silatnas II ini dihadiri sekitar 1.070 peserta dari 34 provinsi di Indonesia.
Anggota Pokjawas Madrasah Kemenag Brebes, Hj. Amanah kegiatan tersebut bisa menjadi rekomendasi untuk meningkatkan kompetensi dan kapasitas pengawas untuk diberikan ruang yang luas, juga bagaimana meningkatkan kesejahteraan kawan-kawan pengawas dengan adanya rekomendasi perjalanan dinas.
“Kita juga berharap pertemuan yang secara berkala ini mampu mempererat hubungan sesama pengawas, sehingga bisa saling berbagi,” harapnya. Dijelaskannya, salah satu alasan dibentuknya Silatnas ini karena ada keinginan seluruh pengawas dari berbagai kabupaten untuk bisa duduk bersama, dalam suasana yang santai dalam bentuk silaturrahmi, dengan muatan-muatan untuk meningkatkan kompetensi secara bersama. (amh)