Brebes- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes menutup rangkaian peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 dengan menggelar acara tasyakuran dan ramah tamah. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Kantor Kemenag Brebes pada Rabu, (7/1/2026), dan diikuti oleh aparatur sipil negara (ASN) serta para purna tugas Kementerian Agama.
Acara tasyakuran ini menjadi momentum kebersamaan antara ASN aktif dan para pensiunan yang telah mengabdikan diri di lingkungan Kementerian Agama Kabupaten Brebes. Suasana penuh keakraban dan kekeluargaan terasa sejak awal kegiatan hingga akhir acara.
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Brebes, M. Aqsho, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan tasyakuran ini bukan sekadar penutup rangkaian HAB ke-80, tetapi juga sebagai sarana mempererat jalinan silaturahmi antar keluarga besar Kemenag Brebes lintas generasi.
Ia menekankan pentingnya menjaga silaturahmi, baik kepada sesama yang masih hidup maupun kepada para pendahulu yang telah wafat. Menurutnya, salah satu bentuk silaturahmi kepada mereka yang telah meninggal dunia adalah dengan memperbanyak doa sebagai wujud penghormatan dan rasa terima kasih atas jasa-jasa yang telah diberikan.
“Silaturahmi tidak boleh terputus. Kepada yang masih hidup kita jaga hubungan dengan baik, sementara kepada yang telah mendahului kita, silaturahmi dapat terus dijaga melalui doa-doa,” ujar M. Aqsho di hadapan para hadirin.
M. Aqsho juga mengajak seluruh ASN Kemenag Brebes untuk menjadikan momentum HAB ke-80 sebagai refleksi bersama dalam meningkatkan kualitas pengabdian, integritas, dan keikhlasan dalam menjalankan tugas sebagai pelayan umat dan bangsa.
Rangkaian acara tasyakuran turut diisi dengan siraman rohani yang disampaikan oleh Kyai Saifudin dari Songgom. Dalam tausiyahnya, ia menekankan pentingnya keikhlasan dalam bekerja, khususnya bagi ASN Kementerian Agama yang mengemban amanah pelayanan keagamaan dan pendidikan.
Kyai Saifudin menyampaikan bahwa keikhlasan merupakan kunci utama agar setiap pekerjaan bernilai ibadah. Ia mengingatkan agar setiap tugas dijalani dengan niat yang lurus, penuh tanggung jawab, dan tidak semata-mata mengejar kepentingan duniawi. Acara kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah antara ASN dan para purna tugas dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan dan nilai-nilai pengabdian yang diwariskan para pendahulu dapat terus terjaga dan menjadi inspirasi bagi seluruh keluarga besar Kemenag Brebes.(hid)








