Kamis, 30 April 2020, seluruh kasi, gara syariah, kasubag melakukan teleconfrence dengan para peserta pelatihan kepemimpinan pengawas angkatan XXVI dengan bertempat di ruang PTSP Kantor Kementerian Agama Kab. Brebes. Kegiatan dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB, dengan dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Brebes, H. Mahrus.
“Terimakasih kepada panitia yang telah memilih Kankemenag Kab Brebes menjadi salah satu tujuan studi lapangan. Perlu saya sampaikan motto PTSP di Kankemenag Brebes yaitu melayani dengan CINTA (Cepat, Integritas, Nyaman, Transparan, dan Amanah) ” sambutan H. Mahrus mengawali kegiatan teleconfrence pagi ini
Kegiatan ini merupakan salah satu dari beberapa agenda dalam program Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) angkatan XXVI yang diselenggarakan oleh Balai Diklat Keagamaan Kanwil Kemenag Jawa Tengah. Salah satu sub agendanya merupakan studi lapangan pelayanan publik. Dengan mempertimbangkan kasus pendemi COVID-19 yang sedang melanda di Indonesia, Studi lapangan(stula) ini dilaksanakan secara daring (berbasis internet atau virtual) pada kantor kemenag kab Brebes melalui teleconference.
Peserta teleconfrence terdiri dari perguruan Tinggi (IAIN Kudus, IAIN pekalongan, IAIN Purwokerto, IAIN Surakarta, IAIN Salatiga, IAIN sunan Kalijaga Yogyakarta, UIN Walisongo Semarang) dan Kantor Kementerian Agama di wilayah Jawa Tengah (Kankemenag Batang, Kankemenag Brebes, Kankemenag Banjarnegara, Kankemenag Cilacap, Kankemenag Purworejo, Kankemenag Rembang, Kankemenag Semarang, Kankemenag Sragen, Kankemenag kota magelang), dan 1 dari Kenkemenag Bantul serta peserta dari kanwil Kemenag Jawa tengah. Mereka semua merupakan pejabat esselon IV di instansi masing-masing.
Subtansi maupun tujuan pelaksanaan dari stula ini yaitu para peserta harus mampu menginovasi pelayanan publik pada satkernya masing-masing. Seperti contoh peserta dari Kankemenag kab Brebes, H. Akrom Jangka Dausat, mengambil inovasi berupa SIP IJO (Sistem Informasi Pelayanan Ijin Operasional Berbasis Online ). SIP IJO ini nanti akan dinilai, direkomendasikan oleh pimpinan dan untuk selanjutnya dikoordinasikan oleh balai Diklat, sehingga inovasi yang dibuat bukan merupakan kemauan sendiri dari peserta, melainkan suatu inovasi yang disusun berdasarkan persetujuan dari berbagai hierarki diatasnya.
Salah satu Penunjukan lokasi studi lapangan (locus) pada kantor Kemenag Kab Brebes, karena di Kemenag Kab Brebes terdapat PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) dan PLHUT (Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu) serta prestasi dari peserta PKP Kankemenag Kab Brebes yang dinilai bagus oleh panitia. Terkait narasumber, ditunjuk Kepala Sub Bagian Tata Usaha, M..Aqsho serta Kepala Seksi Pelayanan Haji dan Umrah, Mad Sholeh selaku kepala yang membidangi PTSP dan PLHUT.
Akhir teleconference diserahkan kembali oleh Kepala Kantor Kementerian Agama kepada penyelenggara yaitu Badan Diklat Keagamaan Kanwil Jawa Tengah untuk selanjutnya melaksanakan diskusi antar peserta. (Dewi armyasih-Brebes)