Brebes – Selasa, 14 Januari 2020, PLHUT Kemenag Kab. Brebes kedatangan rombongan dari Kemenag Kab. Pekalongan. Tujuan rombongan datang ke Kab. Brebes selain sebagai ajang silahturahmi, juga sebagai kegiatan study banding terkait PLHUT yang telah dibangun di Brebes. Rombongan diketuai oleh kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Pekalongan, H. Kasiman Mahmud Desky, Kepala Subbag TU, H. Muqodam, Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh, H. Sujud, perencana, PPK PLHUT, pejabat pengadaan serta teknisi.
Kasi PHU Kemenag Kab Brebes, M. Mad. Sholeh, menunjukkan ruangan-ruangan kerja di dalam PLHUT kepada seluruh rombongan. Dari proses pelayanan registrasi para pelamar haji, hingga tersedianya bank penerima setoran calon jemaah haji.
Kemudian, rombongan melakukan pertemuan di aula PLHUT, di LT 2 gedung PLHUT. Pertemuan dibuka oleh Kasi PHU Kemenag Kab. Brebes, Mad Soleh. Beliau mengucapkan selamat datang kepada seluruh rombongan yang telah datang ke gedung PLHUT Kab Brebes, dan meminta maaf karena kepala kantor kemenag Kab. Brebes tidak dapat menemui rombongan karena sedang ada raker di tempat lain.
Kepala Sub Bagian TU, M. Aqsho, menjelaskan bahwa jamaah haji Brebes termasuk jamaah terbanyak di Provinsi Jawa Tengah setelah Kota Semarang, Demak dan Cilacap.
“Brebes dengan wilayah yang sangat luas, memiliki jumlah penduduk yang tidak sedikit. Sehingga, jika dilihat persentasinya, Brebes menempati peringkat yang tertinggi dibandingkan daerah lainnya. Sehingga dibentuklah PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) dan PLHUT (Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu), untuk memudahkan masyarakat dalam pelayanan di kemenag Kab Brebes”
Dilanjutkan dengan sambutan dari kepala Kantor Kementerian Kab. Pekalongan, H. Kasiman Mahmud Desky. Beliau menyampaikan terimakasih atas penerimaan rombongn oleh seluruh jajaran Kemenag Kab. Brebes. Beliau juga menyampaikan bahwa di tahun 2020, Kemenag Kab. Pekalongan merupakan salah satu dari 40 Kemenag Kab/kota yang akan membangun gedung PLHUT serupa, 3 berada di Kanwil Jawa Tengah. Sebelumnya, tim telah melakukan studi banding ke daerah Pandeglang dan Kendal. Teknisi pembangunan juga ikut serta dalam studi banding hari ini. Hal ini untuk dapat menggali informasi yang sebanyak-banyaknya, sehingga Kab. Pekalongan dapat memiliki gedung PLHUT.
“Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Brebes telah mewanti-wanti saya (Mad Soleh) untuk selalu mengawasi proses pembangunan gedung PLHUT hingga berdiri seperti ini. Kami pun telah melakukan beberapa studi banding ke beberapa daerah antaralain Tegal dan Banyumas. Dari hasil study banding tersebut, kami konsultasikan kepada kontraktor. Ada beberapa yang kami pakai, dan kami realisasikan disini. “ jelas Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh dalam sambutannya. (Dewi Armyasih-Brebes)