Brebes – Selasa pagi, 25 Februari 2020, pada saat pelaksanaan apel pagi, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Brebes, H. Mahrus, selaku pembina apel kali ini, menyerahkan beberapa SK Mutasi kepada 10 (sepuluh) pegawai di lingkungan Kemenag Kab. Brebes.
“Mutasi merupakan sebuah proses penyegaran sehingga pergerakan organisasi atau Kantor akan lebih dinamis guna meningkatkan prestasi kerja. Saya ucapkan selamat kepada pegawai yang menempati posisi baru, diharapkan seluruh pegawai dapat melaksanakan tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing. Selain itu diharapkan pula dapat meningkatkan prestasi yang telah dicapai dan melakukan koordinasi ditempat baru sehingga terjalin komunikasi yang kondusif” arahan H. Mahrus dalam amanat apel pagi ini.
Seperti disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kab Brebes, salah satu tujuan dilakukan mutasi adalah dalam rangka penyegaran Aparatur Sipil Negara (ASN) serta menambah pengalaman bagi pegawai agar tidak muncul kebosanan dalam menghadapi suatu pekerjaan, disamping itu juga sebagai ASN selalu siap ditempatkan dimana saja.
Selanjutnya, H. Mahrus didampingi oleh Kasubag Tata Usaha Kemenag Kab. Brebes, serta analis kepegawaian Kemenag Kab Brebes, menyerahkan SK mutasi PNS dilingkungan Kantor Kemenag Kab. Brebes.
Nur Haidah adalah salah satu pegawai yang dimutasi. Semula dia menempati Jabatan Fungsional Umum Pengevaluasi Ketenagaan pada bagian Seksi Pendidikan Agama Islam, dan saat ini bertugas sebagai Jabatan Fungsional Tertentu Analis Perencanaan Kantor Kemenag Kab Brebes. SK tersebut berlaku terhitung bulan Februari 2020. (Dewi Armyasih-Brebes)