Brebes.-Siswa MIS Tarbiyatul Athfal Dusun Cilimus Desa Karang Pari Kec. Bantarkawung Brebes Ananda Shinta Dorutunapisah peringkat ke-4 mendapatkan medali Perak kompetisi Sains Madrasah (KSM) Matematika Terintegrasi MI/SD tingkat Nasional 2021, Kamis (04/11/2021) mendapatkan Apresiasi pemenang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional 2021 yang diadakan oleh Kantor Kementerian Agama Brebes bertempat di Aula MIS Tarbiyatul Athfal.
Acara yang dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Brebes, Kasi Penmad, Kepala MTsN 2 Brebes Kepala TU MTsN 2 Brebes, dewan guru dan komite MIS Tarbiyatu Athfal Desa Karang Pari.
Kegiatan Apresiasi bagi Pemenang KSM Tingkat Nasional 2021 ini dibuka dengan sambutan pertama dari Drs. H.Fajarin, M.Pd selaku kepala Kemenag Brebes dilanjutkan dengan sambutan dari H.Ahmad Zahid, M.Ed. selaku kepala MTsN 2 Brebes, H.Imam Ghozali selaku kepala seksi Pendidkan Madrasah.
Dalam sambutannya H.Fajarin menyampaikan. “Ucapan selamat kepada Ananda Shinta Dorotunapisah atas pemenang lomba dan berterima kasih kepada guru pembimbing dan civitas MIS Tarbiyatul Athfal. Saya bersyukur dan bangga dari madrasah ini melahirkan Juara KSM Nasional 2021 dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pembina yang telah membina anak-anak”. jelasnya
Beliau juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa saat ini ada 2 tantangan berat yang dihadapi pendidikan madrasah yang pertama tantangan menghadapi arus perubahan globalisasi 4.0, perubahan arus informasi dan teknologi dan yang kedua tantangan moderasi beragama.
Beliau berharap dengan kemenangan yang dicapai oleh Shinta Darotunapisah dalam KSM Nasional 2021 bisa mengilhami dan memberikan contoh pada adik-adik dikelasnya dan menjadi inpirasi bagi teman-temanya untuk berprestasi walaupun ada didaerah terpencil.
“Saya berharap kepada guru-guru di MIS Tarbiyatul Athfal agar dapat mendidik anak-anak di Desa Karang Pari agar menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, diharapkan juga anak-anak memiliki akhlakul karimah, karena madrasah sebagai sekolah islam terpadu bagi siswa, sehingga dapat mengembangkan bakat dan minat juga memotivasi siwa agar selalu meningkatkan kemampuan intelektual, emosional dan spiritual karena KSM bukan hanya tentang ilmu pengetahuan umum saja tapi juga terintegrasi dengan pengetahuan agama yang menjadi ciri khasnya”. Imbuh H.Fajarin.
Terakhir beliau berpesan kepada guru-guru agar ikhlas dan bisa menjadi suriteladan, bagi siswa dan masyarakat kediaman masing-masing.
Acara ditutup dengan penyerahan atau pemberian taliasih berupa uang pembinaan dari UPZ kankemenag baik kepada Shinta maupun kepada Guru pembiombingnya(Ibu Jumariyah), serta paket perlengkapan sekolah serta tawaran beasiswa boording school di MTsN 2 Brebes, acara diakhiri dengan kunjungan kerumah kediaman Shinta Dorutunapisah.
Dengan kemenangan Ananda Shinta sebagai peraih medali perak peringkat ke empat dalam kompetisi Sains Madrasah (KSM) Matematika Terintegrasi MI/SD tingkat Nasional, baliau berharap shinta tetap semangat berjuang kedepanya
Pada akhir acara apresiasi pemenang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Nasional 2021 yang diselenggarakan pada tanggal 23 – 24 Oktober 2021. Rombongan kemenag Brebes bersilahturahim kerumah Bapak Rasto dan Ibu Munawaroh, orang tua Ananda Shinta Dorutunapisah. (Hid)