BOS adalah program pemerintah untuk penyediaan pendanaan biaya non personalia bagi satuan pendidikan dasar dan menengah pertama sebagai wujud pelaksanaan program wajib belajar 9 tahun. BOS diprioritaskan untuk biaya operasional non personal, meskipun dimungkinkan untukmembiayai beberapa kegiatan lain yang tergolong dalam biaya personil dan biaya investasi. Tujuan umumprogram BOS untuk meringankan beban masyarakat terhadap pembiayaan pendidikan dalam rangka wajib belajar sembilan tahun yang bermutu. Sasaranprogram BOS adalah semua siswa (peserta didik) dijenjang Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP)/MadrasahTsyanawiyah (MTs), termasuk Sekolah MenengahTerbuka (SMPT) dan Pusat Kegiatan Belajar Mandiri(PKBM) yang diselenggarakan oleh masyarakat,baik negeri maupun swasta di seluruh Provinsi diIndonesia.
Dalam rangka untuk akuntabilitas dan transparansi dana BOS , sekolah wejib membuat laporan keuangan seperti yang dijelaskan dalam Bab VII ( juknis BOS 2015 ) untuk mempermudah sekolah /madrasah dalam penyusunan dan pelaporan dana BOS , Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Kab Brebes telah melaunching aplikasi laporan pertanggungjawaban BOS Madrasah , bertempat di aula Kankemnag Kab Brebes( 12/2/2016) yang diikuti oleh perwakilan Madrasah yang ada dibawah naungan Kemenaqg Kab Brebes . Aplikasi ini merupakan laporan pertanggungjawaban keuangan dana BOS tingkat Madrasah ini merupakan hasil kerjasama antara Kemeneterian Agama Kab Brebes dengan aquarius brebes . aplikasi ini dapat digunakan secara gratis oleh Madrasah. Aplikasi ini sangat sangat mudah digunakan dan disusun sesuai dengan juknis BOS. Dengan menggunakan aplikasi ini Madrasah tidak perlu repot menyusun laporan yang diwajibkan untuk laporan oleh sekolah, “ sehingga dengan menggunakan aplikasi ini tidak ada alasan lagi bagi sekolah untuk terlambat melapotrkan penggunaaan dana BOS baik secara online maupun secara offline , tandas H.Imam Hidayat MPd I . pada kesempatan tersebut Ka KanKemenag juga mengapreasi kegiatan yang baik tersebut “ mudah-mudahan ini kebaikan pertama dalam awal tahun 2016 “. (Oim barabazy )
Doa Lintas Agama di Brebes Doakan Agar Menjadi Polri Presisi
Brebes-FKUB Kabupaten Brebes dalam upaya mendukung Polri di momen Hari Bhayangkara Ke-77 tahun 2023, memberikan sumbangsih berupa doa lintas agama...
Selanjutnya